Mempunyai HP Android kalau tidak memiliki paket data atau koneksi internet sama saja memiliki HP biasa yang gunanya hanya untuk telp dan sms. Seperti kita ketahui bersama bahwa paket data dari operator di Indonesia terbilang masih sangat mahal. Kita harus pintar-pintar memilihnya sesuai kemampuan kita.
Ada cara lain agar HP Android anda bisa selalu terhubung ke internet. Salah satunya adalah dengan menumpang koneksi yang anda pakai di laptop. Laptop yang terhubung dengan koneksi internet bisa memberikan koneksi juga ke Android anda. Bagaimana caranya? Simak panduan cara membagi koneksi internet dari laptop ke HP Android dibawah ini:
- Download aplikasi mHotspot >> DISINI
- Instal dan buka aplikasi mHotspot yang sudah anda download dan pastikan wi-fi di laptop anda sudah aktif
- Isi kolom sesuai dengan perintah
- Hotspot Name: Nama Wi-Fi yang akan tampil di HP Android
- Password: Untuk mengunci agar koneksi anda tidak bisa dimasuki oleh orang lain
- Share From: Pilih Koneksi yang akan di Sharing
- Max Client: Diisi sesuai selera
- Setelah setingan selesai diisi, kemudian klik Start Hotspot. Kalau berhasil akan muncul notifikasi Hotspot Started Sucessfully
- Kemudian buka HP Android anda dan aktifkan wi-finya kemudian lakukan pencarian dan temukan Hotspot yang sudah anda sharing
- Apabila HP Android anda sudah berhasil mendeteksi Hotspot, klik Connect dan masukkan password, dan tunggu sampai terhubung
- Sekarang anda bisa berinternet secara bebas tanpa hambatan
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Ridwan-Ska Blog®